BREAKING

Minggu, 21 April 2013

Novel Anchee Min - Empress Orchid

Jika dalam sejarah, Orchid yang lebih di kenal dengan nama Permaisuri Tsu Zhi, perempuan paling berkuasa pada awal abad 20 di Cina kepiawannya memimpin Cina, membawa Cina dalam masa bertahan, karena pada saat Orchid berkuasa, Cina sudah berada dalam keadaan terpuruk dengan hutang-hutang leluhur kepada Inggris atas kekalahan Cina dalam Perang Opium.
Di novel ini diceritakan Orchid hanyalah gadis miskin dari Klan Biru Yehonala, seorang pengembara yang akhirnya membantu Klan Nurchachi menguasai Cina. Nasib membawa Orchid menjadi selir, dan berhasil
memberikan keturunan bagi Yang Mulia Kaisar Hsien Feng. Hidup Orchid dipenuhi intrik dan perebutan kekuasaan bahkan disebut-sebut sebagai perempuan yang mempunyai ambisi menginginkan berkuasa di Cina.
Padahal kekuasaannya sendiri di ambil karena terpaksa, dia memilih menerima menjadi penguasa dan di hina daripada membiarkan hidup putera nya diracuni oleh para orang-orang jahat dan licik yang menginginkan Kekuasaan.
Saya merasa kagum dengan penggambaran Orchid di novel ini, dan sang penulis Anchee Min, mampu membuat sosok lain dari seorang Permaisuri China, yang patut diteladani adalah sikap pantang menyerah.

1 komentar:

 
Copyright © 2013 Official Site | Siti Rohmi
Design by FBTemplates | emThemes
    Twitter Facebook Google Plus Vimeo Videosmall Flickr YouTube